Ir. Hamzah Sangadji (Tengah ) Saat Bertapa Muka dengan Kader Perindo Se-Maluku di Kantor DPW Perindo Maluku di Ambon, Jumat (01/02). Foto Malukunews.co |
Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPR RI dari Partai Perindo untuk Dapil Maluku nomor urut 1, Ir. Hamzah Sangadji, optimis bakal melenggang mulus masuk ke senayan. Optimisme Sangadji ini menyusul adanya dukungan kuat dari masyarakat Maluku.
“Dukungan saya di masyarakat riil. Bahkan mereka selama ini saya selalu jaga dan merawatnya. Itulah salah satu modal yang saya miliki. Untuk itu saya cukup percaya diri untuk bisa meraih kursi parlemen pada Pemilu kali ini,” ujar Sangadji yang juga adalah Koordinator Wilayah Maluku dan Maluku Utara DPP Partai Perindo saat bertatap muka dengan seluruh kader Perindo Maluku di kantor DPW Partai Perindo di Ambon, yang didampingi Ketua DPW Partai Perindo Maluku, M. Isa Raharusun dn Sekretarisnya, Jumat, sore, kemarin.
Dalam pertemuan bersama itu, Sangadji menyemangati para Caleg Perindo kota/kabupaten dan Maluku untuk bekerja keras, bahu-membahu merebut kursi parlemen di berbagai tingkatan. “ Jika Perindo memiliki kursi signifikan di parlemen, maka partai Perindo tentu dihargai dan dihormati oleh kawan maupun lawan. Jadi marilah kita semua bekerja keras untuk meraih kemenangan Perindo itu,” ujar Sangadji dengan penuh semangat.
Sangadji yang juga mantan anggota DPR RI dari Partai Golkar untuk Dapil Maluku ini, mengaku sudah terbiasa dengan proses politik seperti ini. “ Simpul-simpul saya yang ada di seluruh kota dan kabupaten di Maluku hingga saat ini masih utuh dan solid. Mereka siap saya gerakkan kapan saja. Basis saya terutama di Maluku Tengah sangat solid. Setiap saya mencalonkan diri menjadi DPR RI, suara saya di Maluku Tengah tidak turun dari 30 ribu suara. Dukungan suara dari Buru, Kota Ambon dan SBB, juga tidak kalah banyaknya saat itu. Jadi saat saya bertemu para pendukung itu, mereka sudah menyatakan siap untuk memenangkan saya dan partai Perindo,” ujar putera asal Desa Rohumoni ini.
Sumber : malukunews.co